Selain Sekretariat Nasional Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA), FGD yang membahas penyusunan Grand Design Pengarusutamaan Gender (PUG) ini hadir pula banyak pihak dari pemerintah. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Deputi Kesetaraan Gender Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) dihadiri pula oleh Deputi Bappenas, Biro Perencanaan Kementerian Keuangan, Ditjen Anggaran, Sekretariat Jenderal Kemendagri, Kementerian Desa, serta jajaran Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
KemenPPPA menargetkan di tahun 2019 harus menjadi momen pencapaian target pembangunan yang responsive gender. “Semua sector, Kementerian/Lembaga sampai ke daerah bahkan desa harus dipayungi oleh pedoman PUG yang kuat dan mengikat, tapi dapat dipahami dengan baik oleh segenap elemen tersebut” ujar Deputi Kesetaraan Gender KemenPPPA. Koordinator FGD dari Asdep Kesetaraan Gender mengutarakan bahwa pihaknya sangat berharap besar kontribusi FITRA yang telah membantu KemenPPPA dalam proses penyusunan Strategi Naisonal PPRG dapat semakin intensif berkoordinasi membantu tim penyusun Grand Design PUG ini.*